- Publisher: Gramedia Pustaka Utama
- Editor: Nana Lystiani
- Available in: Paperback, PDF
- ISBN: 978-9792295900
- Published: May 27, 2013
Dalam dunia fashion muslimah, warna-warni alam banyak dipakai. Baik sebagai busana, maupun sebagai kerudung karena tampilannya yang damai, sejuk, dan tenang. Yang menggembirakan, kini telah ada produsen yang menggunakan bahan pewarna alami yang tentunya lebih ramah lingkungan. Biasanya yang disebut sebagai warna alam adalah warna tanah seperti cokelat dan turunannya yaitu bata atau terakota, peach, krem, kuning kecokelatan, cokelat sangat muda, hingga off white. Ada juga warna-warna daun seperti hijau tua, hijau botol, hijau lumut, hingga hijau kekuningan. Warna – warni bunga seperti lila, lembut, atau biru muda juga bisa menjadi pilihan. Pendeknya, warna yang mengingatkan kita pada kesegaran dan kelembutan alam. Buku ini menyajikan cara berkreasi dengan aneka kerudung warna natural. Kita tinggal memilih yang serasi dan cocok dengan selera. Dan karena kerudung warna natural ini bersifat netral, pemakaiannya pun tak terbatas, bisa dikenakan untuk keperluan sehari-hari, kulah, kerja, hingga ke pesta. Sebagai sumber inspirasi, buku keenam dari Thematic Hijab Series ini sunggah layak Anda koleksi!